Kesibukan yang kita lakukan hari tidak membuat kita harus tertekan dengan segala akitifitas kita yaa...Hari ini cuaca mendung, agak dingin druangan ini...tepatnya di lantai 5 kantor saya...
Hari ini saya akan coba membahas sesuatu yang mungkin berguna untuk para pemimpi semua..Kita akan mengakat tema pembiacaran kita hari ini tentang Java. Java dsini yang akan dibahas adalah Java Bahasa Programming yaa bukan java tengah atau java timurr....hehhehehe...
Apa si Java??
Java adalah bahasa pemrograman yang punya reputasi yang bagus dalam pengembangan aplikasi berbasis web. Banyak pengembang/programmer membuat aplikasi berbasis web dengan menggunakan Java. Salah satu keuntungan dari java adalah penggunaan applet yang sangat cocok di pakai sebagai alat komunikasi secara real time dan terintegrasi di dalam browser, mempermudah akses dari semua user.
lalu kita akan mencoba membiacarakan tentang salah satu aplikasi Java yaitu Java Applet.
Apa si Java Applet??
Java applet adalah sebuah program yang diakses melalui halaman Web dan dapat di-download ke dalam mesin klien yang kemudian menjalankannya di dalam jendela penjelajah web. Java applet menambahkan beberapa fungsi kepada halaman-halaman Web yang bersifat statis. Akan tetapi, untuk menjalankannya sebuah komputer harus memiliki program web yang dapat menjalankan Java, seperti Microsoft Internet Explorer 4.0 ke atas, Netscape Navigator, Mozilla Firefox, dan Opera.
Cara Membuat Java Applet
Pembuatan aplikasi java applet dimulai dengan mengembangkan class Applet yang berada pada package java.applet.*. terdapat 2 langkah untuk membuat java Applet yaitu
- Dengan membuat sebuah class Applet.
- Membuat dokumen HTML yang berasosiasi dengan class Applet yang telah dibuat pada langkah pertama.
Template untuk Applet
import java.applet.Applet;
import java.awt.*;
public class AppletTemplate extends Applet{
//deklarasi variabel
public void init(){
//inisialisasi variabel, image loading, dll
}
public void paint(Graphics g){
//drawing operations
}
}
Ketika sebuah Java applet dibuat, semua pernyataan Java yang terkandung di dalam kode sumbernya akan dikompilasi menjadi Java bytecode, yakni sebuah bahasa mesin semu (virtual engine/machine language) yang dibentuk oleh Java. Berkas yang berisi Java bytecode ini akan disimpan sebagai sebuah berkas kelas Java (Java class file) di dalam sebuah Web server, seperti halnya Apache HTTP Server atau Microsoft Internet Information Services (IIS). Sebuah halaman Web yang hendak menggunakan applet tersebut harus menggunakan tag
<APPLET>...</APPLET>
di dalam kode sumber-nya. Ketika sebuah penjelajah Web milik klien melakukan request kepada halaman Web tersebut dan menemukan bahwa di dalamnya terdapat tag <APPLET>...</APPLET>
, bytecode di dalam Java class file akan dieksekusi oleh mesin semu di dalam jendela penjelajah Web, yang dapat berupa Microsoft Java Virtual Machine atau Java Runtime Engine dari Sun Microsystems.Applet juga mempunyai keterbatasan diantaranya adalah keterbatasan kemampuan untuk membaca dan menulis dari/ke hard disk komputer kita. Hal ini wajar karena memang applet di disain untuk berterintegrasi dengan halaman web, yang bisa datang dari sumber yang tidak kita kenal, sehingga pembatasan tingkat keamanan di Applet cukup tinggi dibandingkan dengan Aplikasi.
Java applet bisa menyebarkan virus ke komputer kita sehingga di perlukannya program seperti sun mycrosistems. Sun microsystems adalah sebuah produsen semikonduktor dan perangkat lunak yang membuat sebuah aturan yang membatasi hak dari kode-kode Java yang berjalan pada Applet seperti tidak di berikan akses untuk, Mendelete, mengedit, dan membuat system file yang diperlukan oleh sebuah Operating System untuk menjalankan os tersebut.
Applet mempunyai kelemahan yang bisa berimplikasi juga terhadap sekuritisasi computer kita, diantaranya: Sampai saat ini, kekurangan Applet adalah bandwith yg rendah (sehingga lambat) dan ngga semua browser support Java Applet. Kelemahan lain adalah Mudah didekompilasi. Dekompilasi adalah proses membalikkan dari kode jadi menjadi kode sumber. Ini dimungkinkan karena kode jadi Java merupakan bytecode yang menyimpan banyak atribut bahasa tingkat tinggi, seperti nama-nama kelas, metode, dan tipe data. Hal yang sama juga terjadi pada Microsoft .NET Platform. Dengan demikian, algoritma yang digunakan program akan lebih sulit disembunyikan dan mudah dibajak/direverse-engineer.
No comments:
Post a Comment